
Jika kamu saat ini membutuhkan cara cek bi checking online, layanan ini telah pidah dari Bank Indonesia ke Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Dan istilah BI Checking juga berganti dengan berpindahnya layanan ini ke OJK dengan nama menjadi Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) OJK. Walaupun nama berganti menjadi SLIK OJK, tetapi arti dan fungsi masih sama dengan BI Checking.
Dengan melakukan Cek BI Checking melalui SLIK OJK sekarang kita bisa jadi lebih efektif untuk mengetahui seberapa besar peluang kamu bisa disetujui ketika mengajukan sebuah pinjaman. Sebelum membahas lebih detail tentang cara cek bi checking slik ojk, kamu harus mengetahui lebih jelas tentang pengertian BI Cheching SLIK OJK terlebih dahulu,
Tetang BI Checking SLIK OJK
Seperti yang telah dijelaskan di atas BI Checking saat ini telah bergani nama menjadi SLIK OJK. BI Checking SLIK OJK ini adalah sebuah layanan informasi yang digunakan untuk mengetahui riwayat atau skor kredit dari seorang debitur atau peminjam.
Dalam riwayat atau skor kredit ini kita bisa mengetahui catatan lancar atau tidak lancar atau baik atau buruknya kredit yang telah dilakukan seseorang yang tercatat di SLIK OJK.
Tujuan diadakannya layanan SLIK OJK ini adalah untuk melakukan pengawasan di bidang keuangan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam menggunakan industri keuangan.
Adanya BI Checking SLIK OJK ini sangat bermanfaat untuk memperlancar proses penyediaan dana pinjaman, penilaian kualitas kredit debitur dan verifikasi untuk kerjasama antara pelapor SLIK dengan pihak ketiga dalam proses peminjaman atau pengajuan kredit.
Di BI Checking SLIK OJK, kita bisa meminta informasi data kita sebagai debitur yang berhubungan dengan riwayat atau skor kredit. Biasanya ketika akan melakukan pinjaman dana di Bank, pengajuan KPR atau pengajuan kredit motor, pihak ketiga akan menggunakan SLIK OJK untuk menilai skor kredit debitur.
Baca juga : Cek Nomor Registrasi OJK, Lihat Skor Kualitas Kreditmu!
Jika kamu sudah mengetahui tentang pengertian dan manfaat dari BI Checking SLIK OJK, selanjutnya kamu bisa mengetahui cara cek BIK Checking online yang akan kami jelaskan di bawah ini.
Cara Cek BI Checking Online Menggunakan SLIK OJK Tanpa Aplikasi
Sekarang cara cek BI Cheking online bisa kita lakukan dengan mudah melalui beberapa website, termasuk website resmi dari OJK. Sehingga untuk menerapkan langkah ini, kamu nantinya tidak perlu datang ke kantor OJK untuk bisa mengetahui riwayat atau skor kredit kamu.
Langsung saja, silahkan kamu pilih salah satu cara cek BI Checking online di bawah ini yang kamu rasa paling mudah :
1. Cara Cek BI Checking Online Via Website iDebku OJK
Cara cek BI Checking online pertama yang akan kami informasikan adalah melalui websiter resmi iDebKu dari OJK. Tetapi sebelum kamu menerapkan langkah ini kamu harus mempersiapkan beberapa dokumen untuk mempermudah proses verifikasi.
Dokumen Untuk perorangan
- Foto diri
- Foto KTP
- Warga Negara Asing (WNA) wajib menyiapkan foto atau scan paspor asli
- Debitur telah meninggal dunia menyiapkan surat salinan keterangan kematian/surat keterangan ahli waris
Dokumen untuk badan usaha
- Foto atau scan KTP pengurus usaha KTP/Paspor
- Salinan NPWP
- Bukti atau akta pendirian usaha
- Salinan dokumen anggaran dasar
- Surat kewenangan pengurus
Jika semua dokumen yang dijelaskan di atas telah disiapkan, selanjutnya silahkan simak langkah-langkah cek bi checking slik OJK di bawah ini :
- Pertama silahkan kamu buka browser dan mengakses website https://idebku.ojk.go.id.
- Kemudian setelah masuk website idebku OJK, cari dan pilih menu Pendaftaran.
- Di halaman pendaftaran silahkan kamu isikan semua data yang dibutuhkan dengan benar dan masukan kode captcha yang ditampilkan.
- Jika semua data telah ditulis atau diinput dengan benar, lanjut dengan klik tombol Selanjutnya.
- Kemudian silahkan kamu upload dokumen yang diminta dan klik tombol Ajukan Permohonan.
- Maka proses pendaftaran telah berhasil dan kamu akan mendapatkan nomor pendaftaran.
- Kamu bisa cek status permohonan di menu Status Layanan dengan menginputkan nomor pendaftaran yang sudah didapatkan.
- Ketika pihak OJK telah memproses permohonan iDeb, maka akan ada pemberitahuan melalui email biasanya 1 hari kerja setelah pendaftaran berhasil dilakukan.
Jika ada pengaduan atau pertanyaan tentang cek BI Checking SLIK OJK, kamu bisa menghubungi nomor 157, WA ke nomor OJK 081-157-157-157 atau hubungi via email ke alamat email [email protected].
Baca juga : Daftar Nama Nasabah Bank Yang di Blacklist
2. Via Website IDScore.id
Selain kamu menggunakan website resmi OJK melalui laman iDebku OJK, kamu juga bisa memanfaatkan website idscore.id untuk mengecek bi checking slik ojk. Berikut ini adalah langkah-langkah cara cek BI Checking online melalui website Idscore :
- Pertama kamu buka browser dan akses laman www.idscore.id.
- Selanjutnya kamu silahkan scroll ke bawah dan isikan form pendaftaran member idscore terlebih dahulu.
- Jika kamu sudah selesai melakukan pendaftaran dan akun sudah terverifikasi, kamu bisa lanjut mengetahui skor kredit dengan memilih menu Cek Skor Kredit Anda Sekarang.
- Tunggu beberapa saat sampai website idscore menampilkan skor kredit yang kamu miliki.
3. Cara Cek BI Checking Online Via situs Cekaja.com
Selain memanfaatkan website idscore, kamu juga bisa memanfaatkan website cekaja.com untuk menerapkanc ara cek bi checking online tanpa aplikasi, langkahnya sebagai berikut :
- Pertama kamu buka laman www.cekaja.com melalui browser di hp atau laptop
- Selanjutnya kamu silahkan pilih tombol Cek Skor Anda
- Lalu kamu akan diarahkan ke halaman baru dan kamu harus memasukan semua data yang dibutuhkan.
- Jika semua data telah kamu isi dengan lengkap, maka kamu akan ditampian skor kredit berdasarkan data yang terdapat di SLIK OJK.
Cara Cek BI Cheking Online Melalui Aplikasi Skor Life
Selain kamu memanfaatkan cara cek BI Checking online tanpa aplikasi yang telah dijelaskan di atas. Kamu juga bisa memanfaatkan aplikasi Skor Life di playstore atau appstore, langkahnya sebagai berikut :
- Pertama kamu buka playstore atau appstore, ketikan Skor Life di kolom pencarian aplikasi
- Setelah aplikasi Skor life ditemukan, download dan instal aplikasi tersebut.
- Setelah itu, buka aplikasi Skor Life dan silahkan kamu lakukan pendaftaran akun.
- Isikan semua data yang dibutuhkan untuk pendaftaran akun di aplikasi Skor Life.
- Setelah selesai memasukan data, kamu nantinya akan ditampilkan skor kredit atau riwayat kredit kamu berdasarkan data yang ada di SLIK OJK.
Kesimpulan
Dengan mengecek riwayat atau skor kredit sendiri sangatlah penting. Karena ketika kamu ingin melakukan pengajuan kredit nantinya kamu bisa mengetahui peluang pengajuan kredit kamu diterima atau tidak bisa diprediksi dari skor kredit yang kamu miliki. Karena hampir semua lembaga keuangan yang memberikan pinjaman ke nasabahnya akan menyetujui calon nasabah berdasarkan skor kredit yang ada di SLIK OJK.
Jadi itulah yang dapat kami sampaikan tentang cara cek bi cheking online tanpa aplikasi dan menggunakan aplikasi. Kamu bisa memilih salah satu cara yang dijelaskan di atas yang menurutmu paling mudah dilakukan.